Alam Lumajang jadi Sarana Menggali Jiwa Kepemimpinan Pemuda

Orientasi Dewan Ambalan (ODA) SMA Negeri 3 Lumajang. Foto: Istimewa

Mengunjungi Pabrik Gula Aren

Kegiatan terakhir yang sangat berbeda dari sebelumnya adalah kunjungan ke pabrik gula aren, di mana para peserta dapat melihat dengan langsung bagaimana proses produksi gula aren.

Mulai dari calon gula yang masih berwujud cair hingga padat setelah dimasak. Kegiatan ini tentunya menambah wawasan peserta dan memacu jiwa produktivitas para peserta.

"Diklat kali ini dari segi pelaksanaan lancar, dari segi persiapan lancar, dan sesuai dengan hasil yang diharapkan dari kami," ujar Drs. Joni, M.Pd. selaku Pembina Dewan Ambalan.

"Setelah kegiatan diklat ini peserta akan resmi menjadi anggota Dewan Ambalan Satria Mandala. Harapan besar saya kegiatan ke depannya dapat dipertahankan dan kalau bisa lebih baik lagi," imbuhnya. 

Kegiatan diakhiri dengan upacara penutupan sekaligus pelantikan peserta sebagai tanda bahwa peserta resmi menjadi bagian anggota dari Dewan Ambalan Satria Mandala.

Gerakan Pramuka merupakan wadah pembinaan bagi anak-anak dan pemuda Indonesia agar menjadi manusia yang berkepribadian dan berwatak luhur serta tinggi mental, pantang menyerah.

Selain itu moral budi pekerti, dan kuat keberagamaan, sehat jasmani dan rohani serta mempunyai tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan juga dibentuk di kegiatan Kepramukaan ini.