Gaul Banget! Kepala Desa Banjarwaru Diarak Motor Klasik Saat Pelantikan

Tasyakuran Pelantikan Kepala Desa di Balai Desa Banjarwaru. Foto: VisitLumajang/dna

Pemuda Pembawa Perubahan

"Banjarwaru punya potensi sumber mata air juga Dam Sampu, di mana saya bersama pemuda desa nantinya ingin mengembangkan tempat tersebut sebagai destinasi wisata," ungkap Samsul Arifin.

Menurut Samsul, BUMDes di Banjarwaru ingin menggarap potensi ini dengan serius, apalagi letak Banjarwaru sangat strategis karena cukup dekat dengan pusat kota Lumajang.

"Saya sudah berjanji akan mendukung ide tersebut, tentunya hasilnya akan bisa dinikmati masyarakat," ungkap Samsul yang sebelumya dikenal sebagai pengusaha ternak unggas.

Lebih lanjut Samsul juga menjabarkan potensi UKM yang ada di Banjarwaru, salah satunya Batik Cahaya yang dikelola oleh Yayasan Kurnia Bangsa. UKM Batik ini akan digenjot agar penjualannya maksimal.

Salah satu inovasi yang akan segera digeber adalah Youth Center, dengan memanfaatkan gedung bekas SD yang tidak terpakai untuk dialihfungsikan menjadi pusat kegiatan pemuda dan masyarakat.

"Kami segera mengupayakan pengalihan hak guna pakai, agar lebih bermanfaat untuk masyarakat. Bisa untuk tempat edukasi bahkan bisa dimanfaatkan untuk pengembangan ekonomi," lanjutnya.

Dengan latar belakang pengusaha yang cukup sukses, Samsul ingin mengabdikan dirinya untuk Desa Banjarwaru. Dirinya berharap bisa bersinergi dengan warga desa dan Pemkab Lumajang secara harmonis.