Bakso Mangkok Isi Pentol, Babat, Usus, Siomay Komplit di Klakah
Belakangan ini fenomena bakso mangkok menjadi viral di ranah medsos. Bakso varian ini dijual di beberapa tempat. Banyak orang yang penasaran karena porsinya yang banyak dan sedikit ekstrem, dari bentuk pentolnya saja sudah dibentuk ala mangkok.
Berbeda dengan bakso mangkok di tempat lain, bakso mangkok di warung bakso Dulur Dhewe isinya lebih komplit. Bukan hanya pentol, tapi di dalamnya juga berisi babat, usus, siomay dan tahu. Untuk bakso se-wah ini, pengunjung cukup merogoh kocek Rp 20 ribu.
"Banyak pengunjung jauh-jauh dari Lumajang yang penasaran dengan bakso ini, mereka penasaran karena ada bakso mangkok isi jerohan ini," ujar Iqbal, pemilik warung bakso Dulur Dhewe yang berlokasi di Ds. Ranupakis, Klakah ini.
Buka sejak bulan Mei 2018, warung bakso ini sehari-harinya laris jadi jujugan para pemburu kuliner. Lokasinya relatif mudah dijangkau, karena berada di Jalan Ranupakis, arah ke obyek wisata Ranu Pakis, letaknya di selatan Pasar Ranupakis.
"Saya sudah beberapa kali ke sini, awalnya karena rekomendasi teman. Sekarang jadi ketagihan, terutama bakso mangkoknya, nikmat dan sesuai lah dengan harganya," ujar Dian (28/08), salah satu pengunjung yang mengaku bertempat tinggal di daerah Jogoyudan, Lumajang.