Event
Di Art'as Rata-Rata, Sebuah Obrolan Seni dan Komersil dalam Karya
Di Art'as Rata-Rata, workshop visual art Prolog Cafe (10/08) via VisitLumajang/def
Semua orang mungkin tahu bahwa seni merupakan sarana pelepas ekspresi, senang, sedih, bahkan media untuk menyuarakan pendapat. Dewasa ini seni juga telah mengalami transformasi yang begitu pesat seiring dengan perkembangan teknologi.
Hal yang sama juga berlaku di dunia seni visual, kita dengan mudah bisa menggambar menggunakan perangkat digital. Lompatan besar memungkinkan karya dalam bentuk digital ini bisa dicetak sebagai desain kaos, poster, cover buku, dan beragam barang lain.
Sementara itu di Lumajang, geliat yang sama bisa dirasakan dengan semakin banyaknya anak muda yang bergelut di dunia seni visual (visual art), munculnya beberapa brand clothing dan desainer-desainer grafis di Lumajang menandai hal tersebut.