Nonton Bareng Timnas U23 di Alun-Alun Lumajang Sukses Dibanjiri Penonton
Upaya Pemkab Lumajang untuk mendukung Timnas Indonesia U23 yang berlaga di semifinal Piala AFC melawan Uzbekistan patut diacungi jempol. Meskipun harus menelan kekalahan 0-2, laga ini mampu satukan antusias warga.
Terbukti, ribuan warga datang ke Alun-Alun Lumajang malam ini (29/04) untuk menonton dan mendukung timnas, tua muda sampai anak-anak berduyun-duyun datang demi mendukung rekor timnas Indonesia yang mampu menembus semifinal Piala AFC.
"Kami ucapkan terimakasih atas segenap pihak yang mendukung nonbar ini, Kodim 0821, Polres Lumajang, Kadin dan segenap pihak termasuk unsur DPRD, Bank Jatim dan pihak swasta yang menyukseskan acara nonton bareng ini," ungkap Pj. Bupati Lumajang Indah Wahyuni saat membuka acara.
Menurut Pj. Bupati Lumajang yang akrab disapa Bunda Yuyun ini, kegiatan seperti ini guna menyalurkan dukungan warga kepada Tim Garuda Muda, menyatukan kembali kebersamaan pascapemilu beberapa waktu lalu.
Dengan kegiatan ini pula, Bunda Yuyun berharap UMKM yang ada di Alun-Alun Lumajang ikut terangkat dengan hadirnya ribuan penonton, apalagi sebagian besar yang hadir njajan di sejumlah PKL yang ada di pusat kota ini.
Meskipun kekecewaan nampak di raut wajah penonton karena kekalahan timnas, banyak dari mereka yang salut atas prestasi timnas menembus semifinal, dan mengungkapkan rasa terimakasih atas totalitas perjuangan Timnas U23.
"Bagaimanapun perjuangan Timnas Garuda Muda sudah maksimal, terimakasih sudah mengharumkan nama Indonesia di mata internasional, kami para suporter akan tetap mendukungnya," ungkap Yongki, salah satu suporter bola Lumajang.