Belajar Investasi Saham Bareng Komunitas ISP Lumajang

Gathering ISP Lumajang via @wepe.id

Kesadaran anak muda di Lumajang untuk berinvestasi ternyata cukup tinggi. Ini bisa kita lihat dari maraknya orang membicarakan keinginan untuk berinvestasi, baik real investment seperti tanah atau emas sampai portfolio investment seperti saham.

Bicara soal investasi saham, zaman sekarang seorang investor tak harus menyiapkan dana puluhan atau ratusan juta Rupiah untuk membeli lot saham. Bahkan dengan modal mulai dari 100 ribuan, orang dengan mudah bisa berinvestasi di pasar saham.

Di Lumajang sendiri, banyak investor saham khususnya anak muda yang bergabung di komunitas Investor Saham Pemula (ISP) Lumajang, secara rutin berbagi ilmu seputar dunia saham. Tentunya ini bermanfaat bagi kamu yang ingin mengenal seluk beluk investasi portofolio yang satu ini.

Secara resmi ISP Lumajang terbentuk pada tangal 1 November 2018. Berawal dari beberapa pengurus Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) STIE Widya Gama Lumajang yang sudah lulus dari kampus dan ingin berbagi ilmu, serta membentuk wadah bagi mereka yang ingin belajar dunia saham.

"Dari yang awalnya cuma 5 pengurus, kemudian mengadakan beberapa kali kopdar/gathering, respon mereka terutama dari lulusan KSPM Widya Gama Lumajang sangat bagus. Untuk saat ini tercatat ada 130-an member ISP Lumajang," ungkap Risa Bunga, koordinator ISP Lumajang.