Bukan Main! Atlet Lumajang Sumbang 16 Medali Jawa Timur di PON XXI Aceh Sumut 2024
Atlet Lumajang berhasil menorehkan prestasi luar biasa di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 mewakili Jawa Timur.
Penjabat (Pj.) Bupati Lumajang, Indah Wahyuni menyampaikan apresiasinya kepada para atlet di Ruang Mahameru, Jumat 27 September 2024.
"Saya sangat bangga dengan atlet Lumajang, terima kasih kepada para pelatih yang melakukan pembinaan kepada para atlet sehingga bisa meraih prestasi terbaiknya. Selamat kepada para atlet yang telah membawa nama baik dan mengharumkan Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten Lumajang," ungkapnya.
Atlet berprestasi Lumajang tersebut berhasil meraih total 16 medali yakni 6 medali emas, 5 medali perak, dan 5 medali perunggu.
"Semangat raih prestasi tujuannya untuk bisa membawa baik kita sendiri, Lumajang, serta Jawa Timur, maka penghargaan akan mengikuti," tambahnya.
Budi Satria Andhika, Ketua KONI Kabupaten Lumajang memaparkan nama-nama atlet Lumajang yang berhasil meraih medali mengharumkan nama Lumajang, antara lain:
- Feri Feri Yudhoyono, Emas Cabor Balap Sepeda MTB
- Elvia Tri Wulandari, Emas Cabor Balap Sepeda MTB
- Milatul Khaqimah, Emas Cabor Balap Sepeda Downhill
- M. Abdul Muhid, Emas Cabor Gantole
- Agus Kurniawan, Emas Cabor Catur
- Nurike Dias Amani, Emas Cabor Sepak Takraw
- Agus Kurniawan, Perak Cabor Catur
- M. Abdul Muhid, Perak Cabor Gantole
- Riga Zuni Setiangga, Perak Cabor Taekwondo
- Saiful Rijal, 2 Medali Perak Cabor Sepak Takraw
- Nurul Afni Hanifah, Perunggu Cabor Catur
- Nurike Dias Amani, Perunggu Cabor Sepak Takraw
- Dimas Adi Saputra, Perunggu Cabor Sepatu Roda
- M. Abdul Muhid, 2 Perunggu Cabor Gantole
Budi berpesan agar para atlet tidak meninggalkan Lumajang dan tetap menjaga komunikasi dengan KONI serta membantu menciptakan generasi-generasi berprestasi berikutnya.