Bupati Apresiasi Peresmian Klinik Rehabilitasi Milik BNNK Lumajang
Puncak kegiatan Anti Drugs Scout Festival 2023 bertajuk Akselerasi War On Drugs menuju Indonesia Bersinar telah diselenggarakan pada Selasa, 27 Juni 2023. Kegiatan tersebut diisi dengan peresmian klinik Pratama Banyak Wide.
Pada acara yang digelar di Halaman Kantor BNNK Lumajang Jalan Semeru 107, Purwosono Kecamatan Sumbersuko itu Bupati Lumajang, Thoriqul Haq mengapresiasi BNNK Lumajang yang saat ini sudah memiliki klinik.
"Ini tentu tidak mudah, dalam rentang yang tidak sampai 4 tahun kondisi BNNK Lumajang yang ini tidak semua daerah mempunyai BNN, kita bisa melihat perkembangan bisa secepat ini," ujar bupati.
Kemudian, orang nomor 1 di Lumajang yang akrab disapa Cak Thoriq ini mengungkapkan, beberapa pasien yang datang ke BNN untuk rehabilitasi akan ditangani dengan baik oleh BNNK Lumajang. Dokter serta fasilitas rehabnya telah tersedia juga dilakukan pemantauan setiap harinya.
"Harapannya kedepan BNNK Lumajang bisa meminimalisir dalam menangani setiap kasus. Itu yang kita apresiasi karena Bukan sekedar penangkapan dan pengungkapan kasus, tetapi mencari solusi dari sekian persoalan kasus. Tidak banyak ditempat lain atau di kabupaten lain punya seperti di sini," tambah bupati.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala BNNK Lumajang, AKBP Indra Brahmana menuturkan, saat ini BNNK Lumajang telah memiliki klinik guna melayani rehabilitasi bagi masyarakat yang mengalami kecanduan narkoba.
"Adanya klinik ini kami berharap dapat mempermudah masyarakat hingga Lumajang dan sekitarnya untuk memperoleh layanan rehabilitasi," imbuh Indra.