Disarpus Lumajang Gelar Pelatihan Penulisan Untuk Tingkatkan Literasi Warga Lumajang
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lumajang sukses melaksanakan Pelatihan Penulisan Dan Fasilitasi Penerbitan Buku hari ini Rabu, 24 Agustus 2022.
Acara digelar di Auditurium Perpustakaan Daerah Lumajang dari pukul 8 pagi hingga pukul 12 siang. Dari pagi hari para peserta sudah berbondong-bondong melakukan pendaftaran.
Peserta pelatihan untuk umum, siswa-siswi dari SMP dan SMA Kabupaten Lumajang juga tampak hadir. Acara ini menghadirkan coach yang luar biasa yaitu Arum Faiza.
Kegiatan dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lumajang, Akhmad Taufik dengan memberikan sambutan agar peserta bisa mengikuti acara dengan baik dan mencapai tujuannya.
"Kita mengundang tamu kita Mbak Arum untuk berbagi cerita dan pengetahuan untuk meningkatkan kecintaan kita untuk tulis menulis. Sesuatu yang bisa dinikmati dan dipelajari dari generasi ke generasi," ujar Akhamad Taufik.
Datang sebagai pelatih Arum Faiza adalah seorang penulis asal Lumajang yang juga dikenal sebagai founderBilik Nulis, sebuah courseonline tentang kepenulisan.
Pelatihan dibuka dengan penjelasan dari pelatih yaitu Arum Faiza mengenai seluk beluk kepenulisan. Mulai dari jenis-jenis karya fiksi dan non fiksi hingga hal-hal lain yang mendukung tujuan akhir pelatihan.