Festival Karawitan Dalam Rangka 5 Tahun Taruna Budaya Berkarya
Acara Festival Karawitan: Kreasi Tembang Dolanan yang diadakan oleh sanggar seni Taruna Budaya telah digelar pada Kamis malam, 28 Desember 2023.
Festival tersebut berlangsung di Balai Desa Yosowilangun Kidul, Kecamatan Yosowilangun, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Meskipun diadakan pada malam hari, warga tetap antusias menyaksikan acara tersebut.
Festival Karawitan sengaja digelar dalam rangka memperingati ulang tahun Sanggar Seni Taruna Budaya ke 5 tahun dengan membawa tema Bersinar Menuju Masa Depan Gemilang.
Kegiatan tersebut dikemas dalam bentuk kompetisi seni karawitan yang menampilkan tembang dolanan, diikuti oleh peserta tingkat SMA maupun sanggar se-Besuki Raya. Para peserta bebas memilih lagu yang sudah disediakan oleh panitia.
Penampilan peserta malam itu dinilai oleh sejumlah juri yakni Iwan Romadlon, S.Sn, Totti Wahyu Batara, S.Sn, dan Aldinazadid Taqwa, S.Sn.
Salah satu juri, Iwan Romadlon mengungkapkan bahwa kita sebagai masyarakat Indonesia harus berbangga hati melestarikan seni karawitan karena sudah diakui hingga ke luar negeri.
"Penampilan semua bagus-bagus. Gamelan sudah dihajatkan di luar negeri seperti Swiss, Jepang dan sebagainya, kita ga perlu malu nguri-nguri bidaya gamelan karawitan," ujarnya.