Peduli Gizi Masyarakat Desa, Komunitas Ajak Generasi Muda Gucialit Tanam Sayuran
Desa sebagai satuan masyarakat pinggiran perannya mulai lebih diperhatikan. Tak hanya pemerintah yang menggelontorkan program dan dana untuk pengembangan desa, komunitas di masyarakat sekarang mulai rajin menggelar kegiatan di desa, utamanya dalam aksi sosial kemasyarakatan.
Minggu (13/11) Lumajang Beat Club bersama komunitas Bocah Angon dan Belajar Berkebun menggelar aksi bertajuk "Peduli Gizi Masyarakat Desa: Edukasi Penanaman Bibit Sayuran Mulai Dini" di Gucialit, Lumajang. Acara ini sekaligus merupakan bagian dari Honda Community Social Responsibility.
Iqbal Luqman salah seorang penggerak kegiatan ini mengatakan, "Acara ini bertujuan untuk edukasi, untuk menamam bibit sayuran di lahan sekitar rumah. Selain itu untuk mengajak generasi muda peduli terhadap lingkungan dengan kegiatan berkebun. Kegiatan ini diselingi dengan permainan tradisional anak-anak, sehingga mereka tidak jenuh saat menerima materi."