Pj. Bupati Lumajang: Keluarga yang Sehat Adalah Keluarga yang Terbebas dari Stunting

Pj. Bupati Lumajang Indah Wahyuni saat memberikan sambutan Hari Keluarga Nasional (24/07). Foto: Istimewa/Visit Lumajang

Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) mengajak seluruh masyarakat Lumajang untuk membentuk keluarga sehat. Ajakan ini disampaikannya saat menghadiri acara Seminar Upaya Penurunan Stunting Dalam Rangka Memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2024.

"Pembinaan terhadap keluarga sangat penting, karena keluarga merupakan lingkup pertama yang memiliki peran penting dalam menentukan terciptanya generasi emas yang sehat dan unggul," ujar Yuyun.

Dalam seminar yang diselenggarakan di Aula SMK Muhammadiyah Lumajang, Rabu 24 Juli 2024 tersebut, Yuyun juga menjelaskan bahwa harmoni kebersamaan keluarga merupakan akar utama untuk mewujudkan keluarga yang bahagia, tenteram, dan mandiri.

Seminar Harganas 2024 ini mengusung tema Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas. Tema tersebut bertujuan untuk mengoptimalkan sinergi gerak dan langkah keluarga Indonesia mencegah stunting.

"Keluarga yang sehat adalah keluarga yang terbebas dari stunting, sehingga bisa menurunkan angka stunting di Lumajang dan diharapkan tidak ditemukan lagi kasus stunting di Lumajang. Mari kita berkolaborasi, bergerak bersama menurunkan angka stunting, demi mewujudkan Indonesia Emas 2045," ajak Yuyun.

Yuyun juga berharap Harganas tahun ini bisa menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran keluarga bagi pembangunana bangsa.

Acara seminar ini diikuti oleh 263 peserta, tak hanya seminar tetapi acara ini ditujukan untuk mencanangkan komitmen Desa Bebas Stunting 2024 sekaligus pemberian penghargaan kepada pihak yang telah berkontribusi pada percepatan penurunan stunting di Kabupaten Lumajang.