Warga Serbu Gunungan Tak Sabar Berebut Hasil Bumi Kirab Tumpeng di Desa Penanggal
Ribuan warga Desa Penanggal dan sekitarnya tampak memenuhi kawasan Tirtosari View pada Minggu, 31 Juli 2022. Mereka bersiap untuk menyerbu gunungan yang terdiri dari beberapa macam hasil bumi.
Sekitar 40 gunungan terlihat dipikul baru saja datang dari acara kirab tumpeng dari Balai Desa Penanggal. Kegiatan ini merupakan rangkaian Ruwat Air di Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang.
Kegiatan Ruwat Air diawali dengan pertunjukan tari kemudian kirab tumpeng atau gunungan. Ketika sampai di tujuan yaitu Tirtosari View dilaksanakan doa bersama di tepi sumber air dipimpin ulama setempat.
Sempat terjadi kericuhan diantara kerumunan warga, mereka terlihat saling melempar hasil bumi dari gunungan. Warga tak sabar untuk segera berebut buah dan sayuran yang berbentuk tumpeng tersebut.
Meski terlihat ricuh, menurut warga hal tersebut sudah merupakan tradisi tiap tahun ketika kirab tumpeng dilaksanakan. Tradisi ini merupakan ungkapan rasa syukur warga Lumajang atas limpahan hasil bumi.
Menariknya, acara Kirab Tumpeng ini di Desa Penanggal ini juga dihadiri oleh beberapa masyarakat dari luar kota Lumajang.
Beberapa dari mereka sengaja datang ke Kabupaten Lumajang untuk mengabadikan melalui foto atau video tradisi Ruwat Air dan Kirab Tumpeng