14 Januari Diperingati Hari Layang-layang Internasional, Berikut Sekilas Sejarahnya
Berbicara mengenai layang-layang yang merupakan mainan tradisional yang terbuat dari kertas warna dengan kerangka dari terbuat dari bambu. Cara memainkan layang-layang perlu dihubungkan dengan tali nilon kemudian diterbangkan.
Pada 14 Januari diperingati sebagai Hari Layang-layang International. Menurut laman National Today, Hari Layang-layang Internasional dikenal dari India dan tenar di kota Ahmedabad negara bagian utara Gujarat.
Dahulu di India hanya orang-orang kaya dan bangsawan yang suka menerbangkan layang-layang. Akan tetapi, seiring waktu berjalan bermain layang-layang telah menjadi festival yang terbuka untuk wisatawan mancanegara.
Hari Layang-layang biasanya diperingati sebagai transisi musim dingin ke musim panas dan musim panen tanaman musim dingin yang segera datang.
Festival Layang-layang International pertama kali diadakan pada 14 Januari 1989. Dalam perayaan ini penerbang layang-layang akan berusaha memotong tali layang-layang milik orang lain dengan cara melapisi talinya dengan beras atau pecahan kaca.
Pada malam hari langit di area festival akan dipenuhi layang-layang bercahaya yang disebut 'tukkal' ditambah pesta kembang api.
Di Tahun ini 2023 Festival Layang-layang dilaksanakan di Ahmedabad, India yang berlangsung 8-14 Januari 2023. Peserta Festival Layang-layang Internasional saat ini dari berbagai negara di dunia.