Bupati Minta Adakan Siskamling Guna Tingkatkan Keamanan Di BSD
Didasari dari adanya laporan atau informasi dari masyarakat atas terjadinya kasus tindak kriminal pencurian di kawasan BSD, Bupati Lumajang meminta peningkatan keamanan di Kawasan Hunian Relokasi Bumi Semeru Damai (BSD).
Lebih rincinya Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) mengajukan supaya camat ataupun kepala desa bisa membentuk siskamling untuk meningkatkan keamanan.
"Nanti akan saya sampaikan perihal ini ke kepada bapak camat dan ibu kades supaya nanti ada keamanan yang menjaga," kata bupati.
Cak Thoriq mengaku prihatin atas musibah hilangnya sepeda motor milik warga yang bermukim di kawasan BSD. Masyarakat setempat juga masih dalam proses pemulihan pertumbuhan ekonomi pasca diguncang erupsi Gunung Semeru.
"Ya Allah.. cek tegone rek," ujar bupati saat menghadiri kegiatan Kawasan Relokasi BSD Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu 12 April 2023.
Maka dari itu, pihaknya akan mendirikan Pos Kamling atau Pos Ronda guna meningkatkan keamanan di kawasan tersebut agar meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan tidak terulang.
"Nanti di atur bersama-sama supaya keamanan di sini juga diurus berbarengan. Terimakasih, ini informasinya yang baru saya dapat, dan akan saya urus," pungkas Cak Thoriq.