Cara Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran

Tips aman meninggalkan rumah tanpa penghuni saat mudik hari raya. Foto: Susannah Townsend

Lebih Berhati-hati Saat Meninggalkan Rumah

Tips selanjutnya jangan lupa untuk melepas barang elektronik dari arus listrik serta melepas regulator gas. Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi risiko arus pendek listrik dan kebocoran gas yang berakhir pada kebakaran.

Meninggalkan barang berharga ketika meninggalkan rumah beberapa hari juga tidak dianjurkan. Barang berharga seperti perhiasan, uang tunai, atau sertifikat rumah bisa dititipkan ke deposit box bank atau kantor kepolisian.

Barang berharga yang lebih besar seperti kendaraan yang tidak dipakai untuk mudik Hari Raya Idul Fitri, Visiters perlu membawa kunci beserta surat-suratnya.

Tak hanya benda mati saja yang Visiters khawatirkan, jika kebetulan memiliki hewan peliharaan ada baiknya untuk dititipkan ke penampungan hewan terdekat.

Lalu cara aman terakhir yang bisa diperhatikan ketika meninggalkan rumah saat mudik lebaran adalah mengosongkan penampungan air dan lapor kepada RT setempat jika Visiters dan keluarga sedang mudik Hari Raya Idul Fitri.

Penampungan air seperi bak mandi dan lainnya bisa menjadi sarang bertelur nyamuk. Pastikan menguras air yang ada agar rumah atau hunian Visiters tetap bersih dan tidak menjadi sarang penyakit.

Itu dia beberapa cara aman meninggalkan rumah saat mudik lebaran. Jadikan momen lebaranmu berkualitas hingga membawa kebahagiaan saat kembali merantau.