Jalan-jalan Sambil Belajar di Air Terjun Kapas Biru Lumajang
Masyarakat Kabupaten Lumajang mungkin sudah tidak asing dengan salah satu wisata alam satu ini, ya betul Air Terjun Kapas Biru. Salah satu air terjun yang cukup populer soal kecantikannya di Lumajang.
Pengunjung yang datang ke wisata Lumajang satu ini akan dibuat terpesona oleh pemandangan air terjun di tengah hamparan batuan tebing.
Semakin cantik dengan adanya tumbuhan hijau yang berada di sekitar trek menuju air terjun. Bahkan semak-semak di sekitar area air terjun dan aliran sungai kecil menambah kesegaran di Air Terjun Kapas Biru.
Namun, jangan salah kehadiran tumbuhan-tumbuhan itu bisa disulap sebagai properti kegiatan bersama seperti mengenal tumbuhan liar.
Beberapa tumbuhan liar yang ada di sana berupa sayuran bahkan tanaman obat yang bisa dikonsumsi manusia. Terlihat tumbuhan pakis, terung pipit, bahkan lengkuas.
"Kalau untuk survival ini pakis yang enak buat dimakan. Tapi dimasak dulu juga boleh, kalau kelaparan ya dimakan langsung kayak gini gak papa sih," ungkap Kak Sintia, salah satu Sobat Visiters yang sedang berkunjung ke Kapas Biru.
Menurut laman Kemenkes.id pakis merupakan salah satu jenis tumbuhan paku-pakuan yang sering dimasak menjadi aneka masakan di berbagai daerah baik di Indonesia maupun negara lain.