Sejumlah 348 Calon Jamaah Haji Dari Kabupaten Lumajang Diberangkatkan ke Tanah Suci Dini Hari Tadi

Para calon jamaah haji asal Lumajang akan dilepas oleh Bupati dan Wakil Bupati Lumajang. Foto via Diskominfo Lumajang

Semoga Diberi Kelancaran dan Menjadi Haji yang Mabrur

Kemudian, Cak Thoriq juga mengimbau kepada seluruh jemaah haji untuk saling membantu antara satu dengan yang lain mulai dari berangkat, sampai di tanah suci hingga pulang kembali ke tanah air.

"Nanti harus bisa saling membantu antara satu jemaah dengan jemaah yang lain, seperti yang muda menjaga yang sepuh," tambah Bupati Lumajang.

Karena seperti yang kita tau para calon jamaah haji berasal dari usia yang berbeda-beda. Keadaan yang asing tak sama seperti Indonesia sebagai sesama jamaah agar bisa saling membantu ketika ada kesulitan.

Sementara itu, Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati (Bunda indah) berpesan agar seluruh jemaah dapat menyelipkan doa untuk Kabupaten Lumajang diberikan keselamatan dan kesejahteraan.

"Tadi kami juga menitipkan doa untuk masyarakat Lumajang supaya tuntas permasalahan dan berdoa agar Lumajang diberikan keselamatan dan kesejahteraan," pungkas Bunda Indah.

Semoga jamaah haji baik yang berasal dari Kabupaten Lumajang dan dari daerah lain bisa melaksanakan ibadah haji dengan baik dan khidmat.

Dan semoga kita diberikan kesempatan yang baik untuk bisa melaksanakan ibadah haji dengan sempurna ketika waktu dan hari baik datang, aamiin.