Tak Lama Setelah Roboh, Penerus Pohon Beringin Alun-Alun Lumajang Langsung Ditanam
Setelah Lumajang diguyur hujan deras selama beberapa hari, pohon beringin yang menjadi ikon kota Lumajang akhirnya roboh, pada hari Minggu, 17 Januari 2021.
Pohon beringin yang telah banyak menyimpan masa kanak-kanak masyarakat Lumajang. Di usianya yang sudah seratus tahun lebih, agaknya pohon ini tidak cukup kuat untuk berdiri lagi.
Banyak masyarakat yang terkejut bahkan merasa sedih, ketika melihat pohon beringin ini terbelah dan tumbang. Apalagi jauh-jauh hari sebelumnya kondisi pohon emang terlihat kurang sehat.
Tidak menunggu lama, setelah bangkai pohon beringin mulai dibersihkan. Bupati dan Wakil Bupati Lumajang melakukan penanaman kembali pohon beringin yang baru.
Penanaman juga dilakukan bersama oleh Dinas Lingkungan Hidup dan jajaran masyarakat pada hari Jumat, 22 Januari 2021 kemarin. Penerus beringin bersejarah di Alun-Alun Lumajang telah dimulai.
Pada awalnya kejadian tersebut, masyarakat banyak bertanya-tanya akan diganti dengan pohon apa untuk mengisi kekosongan tersebut.
Namun Cak Thoriq (sapaan Bupati Lumajang) menuturkan bahwa, tidak ada yang bisa menggantikan keberadaan pohon beringin sebagai salah satu landmark kota ini khususnya Alun-Alun Kota Lumajang.