DLH Angkut Sampah di Posko Pengungsian dan Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Dingin Semeru

Proses pengangkutan sampah disekitar lingkungan terdampak banjir bandang. Foto: Kominfo Lumajang

Upaya pembersihan material sisa banjir lahir dingi Semeri di beberapa wilayah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur masih terus dilakukan.

Rumah-rumah warga maupun sekitar di fasilitas umum disisir oleh petugas Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang untuk dibersihkan sampahnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang, Hertutik mengungkapkan beberapa mobil sama menuju Dusun Kaliputih mengambil barang-barang yang sudah ditinggalkan pemilik agar tidak berserakan.

"Mobil sampah dari DLH menuju ke Dusun Kaliputih Desa Nguter Kecamatan Pasirian mengambil barang-barang yang sudah dibuang sang pemilik, juga menyisir sampah di rumah-rumah warga terdampak," terang Hertutik saat dimintai keterangan disela kegiatannya, Kamis 13 Juli 2023.

Hertutik juga menuturkan, bahwa Tim Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang juga melakukan sisir sampah di sejumlah titik lokasi pengungsian yang berada di Kecamatan Pasirian dan Candipuro.

"Setelah menyisir sampah di pemukiman penduduk, kami baru menyisir sampah di pengungsian dan dapur umum. Hal ini dilakukan, agar pengungsi banjir bandang tetap nyaman dan mengantisipasi timbulnya penyakit akibat sampah," jelas Hertutik.

Selain itu, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang juga melakukan pembersihan material lumpur yang masih menumpuk pada rumah warga di wilayah terdampak serta melakukan kegiatan kerja bakti.