Air Terjun Sobyok Persembahan Tanah Senduro, Kabupaten Lumajang
Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang menyimpan segudang tempat yang bisa dikunjungi sebagai tempat wisata. Menawarkan keindahan yang tak kalah dari wilayah lain.
Di Kecamatan ini Visiters bisa menemukan air terjun yang cantik. Air Terjun Sobyok namanya, terletak di Desa Burno, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang.
Aliran air terjun ini memiliki pesona di aliran airnya. Aliran air dari atas jatuh kebawah membentuk air terjun kecil membuat air turun lebut dan berarus kecil.
Disekitar air terjun terlihat sangat hijau karena banyak tanaman hijau tumbuh di sekitar. Juga terdapat bukit-bukit kecil disekitar yang terlihat sejuk.
Di air terjun ini juga nampak bebatuan menyerupai gua yang mengeluarkan tetesan air yang mengalir melewati akar-akar dan daun tumbuhan.
Nama Sobyokberasal dari kata Suyang berarti indah dan Byokyang berarti jatuh. Jadi Air Terjun Subyok berarti air yang indah jatuhnya.
Ketika berkunjung ke Air Terjun Sobyok, Visiters bisa menitipkan kendaraan di rumah warga lalu melanjutkan dengan berjalan kaki. Dan hati-hati jika ingin mandi kemungkinan ada lintah di dalam air.