Berkah Ramadan, Petani Madu di Senduro Lumajang Banjir Pesanan

Proses memanen madu klanceng. Foto: Visit Lumajang/Ahmad VL

Bulan Ramadan menjadi waktu yang penuh berkah bagi petani madu. Di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur petani madu klanceng mendapat lonjakan permintaan sepanjang bulan ramadhan.

Hal ini lantaran khasiat madu yang banyak dimanfaatkan masyarakat ketika berpuasa. Para petani madu di Kecamatan Senduro sudah kebanjiran pesanan dari berbagai daerah.

Andri, salah satu peternak madu klanceng di Desa Bedayu, Kecamatan Senduro mengungkapkan, bahwa permintaan madu klanceng memang meningkat pesat bahkan dari sepekan jelang Ramadan.

Madu klanceng yang dihasilkan oleh Lebah Klanceng atau nama latin Apis Trigona yang tidak menyengat ini memiliki tekstur lebih encer dibandingkan madu biasa. Selain itu juga memiliki kaya khasiat untuk tubuh terutama meningkatkan stamina.

Peningkatan permintaan madu menjelang Ramadan ini memberikan harapan positif bagi para peternak madu di Lumajang.

Madu klanceng yang berkualitas tinggi menjadi pilihan banyak orang untuk dikonsumsi saat berbuka puasa atau sahur, berkat manfaat kesehatan yang ditawarkannya. 

Banyak orang yang mengandalkan madu klanceng sebagai alternatif alami untuk menjaga stamina dan kebugaran selama berpuasa.