Gaskeun Coban Sriti, Tuntaskan Hasrat Ngetrip Disini!
Nampaknya, air terjun Tumpaksewu mendapat saingan baru dari sesama air terjun juga yaitu Coban Sriti. Coban Sriti terletak di Dusun Jogokereng, Desa Tamanayu, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang.
Untuk menuju Coban Sriti, Visiters bisa menempuhnya dari pusat kota Lumajang yang berjarak sekitar 32 kilometer dengan memakan waktu kurang lebih satu setengah jam.
Akses utama melewati lintasan berkelok di selatan lereng Semeru. Visiters juga perlu berhati-hati apalagi saat hujan, karena jalur ini merupakan jalur utama yang dilewati oleh truk penambang pasir.
Menikmati kepuasan layaknya mengupas bawang putih, untuk mendapatkan hasil terbaiknya diperlukan usaha dan kerja keras. Mungkin itu pepatah yang pas untuk menikmati lekuk tubuh air terjun satu ini.
Untuk mencapai Coban Sriti, Visiters harus bersusah payah dan menguras banyak tenaga melewati derasnya aliran air sungai Kali Glidik sebanyak delapan kali.
Alasan inilah yang menyebabkan masyarakat setempat menamai Coban Sriti dengan nama lain Coban Wolu (angka delapan, dalam bahasa Jawa) karena harus menyeberangi sungai sebanyak delapan kali.
Sekarang Visiters tidak perlu bersedih lagi, karena penduduk daerah ini sudah membuat akses menuju Coban Sriti yang lebih mudah dan aman.