Peresmian Taman Baca GSNI di LKSA Al-Mansuriyah Lumajang
Apresiasi Perpusda Lumajang
Acara yang dipusatkan di Pondok Pesantren Khomsani Nur tersebut diikuti kurang lebih 60 siswa-siswi yang terdiri dari SDN Klanting 1, SDN Klanting 2, MI Nurul Islam Klanting, MTs Diponegoro, MA Khomsani Nur, LKSA Al-Mansuriyah dan Satuan Petugas Gerakan Anti Narkoba SMAN 3 Lumajang.
Ayoeb Taufani Zaman, Pengurus Pondok Pesantren Khomsani Nur dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada DPC GSNI Lumajang yang telah memberikan bantuan berupa taman bacaan, semoga bantuan ini dapat meningkatkan budaya literasi adik-adik PP Khomsani Nur.
Sementara itu Chindy Vionariska, Pustakawan yang mewakili Perpustakaan Daerah Lumajang usai meresmikan taman bacaan GSNI mengatakan, Perpusda memberikan apresiasi kepada DPC GSNI Lumajang atas gerakannya untuk membangkitkan budaya literasi.