Plt. Diskominfo Lumajang: KIM Harus Mahir dan Memiliki Keahlian Digital

Pembinaan KIM Desa/Kelurahan Kabupaten Lumajang (12/09). Foto: Humas Lumajang

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang menggelar kegiatan Pembinaan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Desa/Kelurahan Kabupaten Lumajang di Aula Lantai 2 Kantor BPKD Lumajang, Kamis 12 September 2024.

Mustaqim, Plt. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang menyampaikan bahwa KIM memiliki peran krusial dalam pengembangan masyarakat sebagai wadah komunikasi dan informasi.

"KIM berperan dalam menyebarluaskan informasi yang relevan, membantu proses pengambilan keputusan, dan juga meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan," jelasnya.

Kegiatan pembinaan tersebut bertujuan untuk mendorong peningkatan pengetahuan teknologi informasi dan komunikasi, serta keterlibatan dan efektivitas bagi anggota KIM.

Bertemakan Transformasi Digital Tata Kelola Kemitraan Komunikasi Publik Melalui Revitalisasi Peran KIM di Masyarakat, kegiatan pembinaan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas KIM.

"Saya berharap peserta dapat meningkatkan kemampuannya seiring dengan perkembangan zaman, sehingga KIM di Lumajang dapat semakin mahir dan memiliki keahlian digital dalam mendukung tugas, fungsi, dan peran KIM," ungkapnya.

Ia juga berharap KIM menjadi corong bagi pemerintah kabupaten dan desa serta harus dapat memberikan informasi yang berguna bagi masyarakat.