Wisata Savana Pandanwangi, Pas Weekend Bisa Njajan Sampai Malam
Wisata Savana Pandanwangi merupakan pilihan berwisata di kawasan pesisir pantai selatan Lumajang. Padang rumput liar yang menghijau jadi pilihan mereka yang doyan mengambil foto cantik untuk unggahan di media sosial.
Savana ini menghampar di tepian pantai di Desa Pandanwangi, Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang. Tak jauh dari kawasan Air Weapon Range (AWR) Pandanwangi, atau lapangan tembak TNI Angkatan Udara RI.
Setiap senja, tak sedikit wisatawan yang datang ke savana ini. Selain menikmati hamparan pemandangan savana, wisatawan ini biasa menghabiskan waktu di pesisir pantainya, yang relatif lebih sepi daripada pantai lain di wisata Lumajang.
"Suka aja datang ke sini, kadang rame-rame bareng teman atau keluarga, suka banget piknik di sini, seru sih sambil menggelar tikar, makan rame-rame, meskipun sekarang juga banyak PKL di sini, kalau njajan gak perlu repot," ungkap Rizkia, salah satu pengunjungSavana Pandanwangi.
Karena belum ada tiket pintu masuk alias gratis, kendaraan baik mobil maupun motor bebas masuk bahkan sampai ke bibir pantai. Tak jarang beberapa mobil plus perlengkapan kempingnya terlihat di wisata Savana Pandanwangi ini.
"Kalau senja, menjelang malam bisa melihat puluhan perayu nelayan yang bersiap berangkat melaut. Melihat lampu kapal berkelip gitu jadi lebih syahdu, apalagi beberapa PKL di sini kadang juga buka sampai malam," imbuhnya.
Banyak penjual UMKM yang diuntungkan dengan datangnya pengunjungSavana Pandanwangi. Pedagang yang didominasi warga lokal ini biasa menjual beragam minuman panas dan dingin, serta makanan seperti mie instan yang bisa dinikmati wisatawan.